Beauty Class with Yves Rocher

sam_3466
persiapan sebelum beauty class di toko yves rocher, pondok indah mall

Bulan lalu saya mengikuti Beauty Class dari Yves Rocher yang bekerja sama dengan salah satu beauty blogger yaitu Sasyachi di Pondok Indah Mall. Sebelumnya saya memang mendapat info untuk beauty class ini dari grup line #ASKSASYACHI. Kebetulan karena salah satu narasumber acara ini adalah kak sas, saya dan beberapa temen dari grup #ASKSASYACHI datang sejam sebelum acara ini dilaksanakan secara kak sas tipe yang sangat on time. Jarak jauh juga jadi pertimbangan saya untuk berangkat lebih awal supaya tidak telat datang ke acara tersebut.

Brand ini sebenarnya tidak asing bagi saya yang merupakan salah satu pelanggan Yves Rocher. Dari akhir tahun lalu saya sudah menggunakan produk Yves Rocher dan masih saya gunakan karena produk tersebut cocok dengan kulit saya. Saya akan bahas sedikit latar belakang dari brand ini sebelum saya lanjut dengan liputan acara beauty class.

sam_3472
Penjelasan tentang brand Yves Rocher

Yves Rocher merupakan brand skincare dari Perancis yang mengutamakan kandungan tumbuh-tumbuhan pada produknya. Sejak berdiri pada tahun 1959, Yves Rocher yang didirikan oleh Mr. Yves Rocher secara konsisten terus mengoptimalkan proses asimilasi kandungan bahan aktif tumbuhan ke dalam kulit melalui formulasi produk yang efektif, tahan lama dan juga menghargai lingkungan. Brand ini sering dikenal dengan sebutan Creator of Botanical Beauty and Natural Beauty Products. Bahan-bahan alami yang digunakan di dapat dari sebuah perkebunan di kota La Gacilly yang di olah oleh Perusahaan Yves Rocher sendiri bekerjasama dengan penduduk kota tersebut.

Sebelum memulai Beauty Class, pihak Yves Rocher memberikan penjelasan tentang latar belakang brand dan produk mereka. Yves Rocher tidak hanya memproduksi skin care tetapi juga ada make up. Selanjutnya, saya dan peserta lainnya melakukan konsultasi kulit secara personal dengan Beauty Assistant dari Yves Rocher. Skin Check dilakukan dengan menggunakan alat khusus dari Beauty Assistant sehingga kita bisa tahu masalah kulit kita dan produk yang disarankan untuk kita pakai. Hasil Skin Check untuk kulit saya ternyata lebih ke arah pori-pori yang besar dan sedikit kerutan di daerah mata sehingga saya lebih disarankan untuk menggunakan rangkaian sebo vegetal.

sam_3475
Penjelasan step-step skin care oleh pihak Yves Rocher sebelum mengaplikasikan make up

Setelah melakukan skin check dan mendengar penjelasan tentang masalah kulit kita, para peserta melakukan rutinitas skin care yang di praktikan langsung oleh pihak Yves Rocher. Tahap skincare merupakan tahap penting sebelum mengaplikasikan make up di wajah kita karena wajah yang sehat dan bersih merupakan modal yang baik untuk menggunakan make up. Tahap yang kami lakukan yaitu membersihkan make up waterproof, membersihkan wajah dengan cleansing milk dan menggunakan toner. Setelah itu para peserta juga menggunakan krim pelembab pada wajah sebelum dilanjutkan dengan aplikasi make up.

sam_3470
Skincare dan make up Yves Rocher, foundationnyaa worth to try 🙂
sam_3476
Clean Brush ! Love it 🙂
untitled
Kak Sasyachi sedang demo make up untuk diikuti peserta. Image Source : https://www.instagram.com/p/BIwXmingqQi/ ( INSTAGRAM : @yvesrocherid)

Tema make up yang akan kami lakukan merupakan natural make up look dimana tampilan mata menggunakan eyeshadow berwarna cokelat dan lipstik berwarna unggu soft natural. Ada satu hal yang saya suka dari Beauty Class kali ini yaitu perlengkapan Brush yang bersih, selama ini jarang saya temukan Beauty Class yang siap dengan brush bersih. Para peserta juga di bantu oleh beberapa beauty assitant jika masih bingung dalam mengaplikasikan make up di wajah.

Sesudah acara selesai, para peserta diminta untuk mengupload hasil make up ke instagram agar para juri bisa memilih best make up look hari itu. Ternyata saya menang best make up look via upload instagram dan saya kaget ketika nama saya dibacakan (maklum jarang menang best look make up hehehe). Saya mendapat hadiah berupa produk dari Yves Rocher yang nanti akan saya bahas lengkap di blog post selanjutnya. Selesai acara, para peserta juga melakukan foto bersama dan menerima goodie bag dari pihak Yves Rocher.

20160806_130410
Hasil make up setelah beauty class dari Yves Rocher

Bagi pengguna produk Yves Rocher seperti saya tentunya belum ada komplain terhadap produk ini karena saya cocok dengan produknya dan masih menggunakannya sampai sekarang. Pertama kali mencoba produk ini tahun lalu, beberapa minggu setelah saya membeli produk di counter saya ditelpon Beauty Assistant dari pihak Yves Rocher untuk menanyakan keluhan saya setelah memakai produk tersebut. Saya sangat menghargai pihak brand yang benar-benar menampung keluhan dari pelanggan dan tetap memfollow up pelanggannya. Saran saya jika memang tertarik untuk mencoba Yves Rocher kamu bisa langsung ke counter dan melakukan konsultasi. Produk Yves Rocher ini variannya banyak tergantung jenis dan masalah kulit yang kita hadapi. Produk make up dari brand ini juga oke lhoo karena ringan ketika di gunakan (apalagi foundationnya ringan bangett ketika dipakai) dan banyak warna naturalnya. Terima kasih Yves Rocher dan Sasyachi untuk beauty classnya. See you on my next post readers!

NOTE

This is NOT a sponsored post. All things that are written in this blog post are my own opinions and my honest experience. Do not copy my blog or my photos, if you want to use my blog or my photos please ask my permission by email and credit the copy page or image back to my blog.

6 thoughts on “Beauty Class with Yves Rocher”

    1. iyaa kii..seruu..sekalian coba skincare dan make upnyaa :)..hoalahh aku pikir kamu kemana pas wkt itu hehehe..thanks for visit kiki

    1. Halo mbak Riski :)..hayukk ikutan mbak..brand2 make up sering ngadain kok mbak..biasanya aku liat notif dari instagram. Salam kenal mbak

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *